Pemuda Pancasila Kalteng Hadiri Ikrar Kebangsaan

Palangka Raya – Sejumlah Organisasi Kemasyarakatan (Ormas), OKP serta Paguyuban se Provinsi Kalimantan Tengah menggelar Acara Ikrar Kebangsaan yang dimotori Korem 102 Panju/Panjung. Bertempat di Komplek Yonif Raider 631 Antang, Jalan Tjilik Riwut KM 6. Kota Palangka Raya. Sabtu,(14/05/22).

Acara Ikrar Kebangsaan ini dalam rangka menyambut Hari Kebangkitan Nasional ke 113, tanggal 20 Mei 2022.

Adapun Ikrar Kebangsaan Provinsi Kalimantan Tengah, berbunyi:

Acara yang dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat, Ormas, OKP, Paguyuban serta pejabat publik seperti Edy Protowo Wakil Gubernur Kalteng, Dandrem 102/Pjg, Wakapolda Kalteng, Kepala BNN, Plt Kesbangpol Kalteng, Walikota Palangka Raya, Kapolresta Palangkaraya, Anggota DPD RI, Dr Agustin Teras Narang, serta sejumlah jajaran Pengurus MPW Pemuda Pancasila Kalteng seperti Sekretaris Hatir Sata Tarigan, Bendahara Adi Abdian Noor, Komandan KOTI PP Cristian Sanco dan Pasukan Koti, Santri Plt Ketua Srikandi ini bertemakan “Merekat Kembali Kebersamaan Dalam Rangka Membangun Kalimantan Tengah.”

Plt Ketua Pemuda Pancasila Kalteng, Muhammad Syauqie menyampaikan bahwa acara Ikrar Kebangsaan ini sebagai Komitmen bersama anak negeri untuk menjaga, membangun dan merawat NKRI dan Bangsa Indonesia, khususnya di Bumi Pancasila Kalimantan Tengah.

Lanjut Syauqie, Spirit Huma Betang yang dimiliki Kalimantan Tengah ini harus dimaknai sebagai bentuk kontribusi kita dalam merawat nilai Patriotisme, Humanisme serta semangat Cinta Tanah Air. Dan acara Ikrar Kebangsaan ini adalah untuk kembali mempertegas nilai-nilai tersebut.

“Mari kita jaga kerukunan, keharmonisan, perteguh soliditas dan solidaritas, serta hindari hal-hal yang dapat memecah bela kesatuan dan persatuan kita demi terwujudnya Kalimantan Tengah yang semakin Berkah.” Tutup Syauqie, Pria murah senyum dan low profile ini. [ahk]

Leave a Reply